Kamis, 08 Desember 2011

(Terus Melanjutkan) Kutukan 11

Di tengah kejenuhan karena sindrom akhir tahun, saya mencoba untuk membuka FB. Sekedar untuk melihat-lihat ada notification terbaru apa dari teman-teman saya.masuk ke home FB, saya baca di notification ada notification berantai tentang kutukan 11. Awalnya saya sempat bingung dengan pesannya, karena ini adalah pesan berantai dari Om Sea ke Arian Silencer, Teguh Puja, dan Indah Falentina dan ke saya. Baiklah saya akan coba menjawab pertanyaannya dan akan saya lanjutkan kutukan ini pada yang lain.

Tentang Angki dalam 11 kalimat  :

1. Hidup ?? Bagi saya hidup adalah perjuangan, pilihan, dan menjalani.
   Segala sesuatu yg diinginkan dalam hidup yaaa harus diperjuangkan. Seberat atau seringan apapun itu. Tentang pilihan...saya rasa hidup itu pilihan, dalam perjalananhidup tak bisa dipungkiri akan selalu dihadapkan pada berbagai pilihan, suka atau tidak suka ya memang harus memilih mana yang terbaik untuk dipilih. Setelah itu ya jalani saja dengan sabar dan ikhlas menjalaninya, karena itu pilihan terbaik yg telah dipilih, bad or good side effect nya, itu akan kembali pada kata "perjuangan" ya perjuangkanlah.

2. Saya iseng dan jahil, ya kalau dia iseng pada saya, saya akan melakukan keisengan yang sama atau berbeda kepadanya, hehehe.

3. Film Favorit??? saya pecinta Film, dalam hal ini saya sulit dalam menjawabnya.
Saya penyuka Film Roman, Action, Komedi, baik itu Versi Barat,Korea, Japan, China. Saya suka semua, tergantung mood ingin nonton yang mana.
Hmm...kalau dipaksa saya akan menjawab : RUNAWAY BRIDE. Kenapa?Saya suka akting Julia Robert dan Richard Gere. Saya suka kalimat dalam Film itu  :

Look, I guarantee there’ll be tough times. I guarantee that at some time, one or both of us is gonna want to get out of this thing. But I also guarantee that if I don’t ask you to be mine, I’ll regret it for the rest of my life, because I know, in my heart, you’re the only one for me -Runaway Bride

4. Yang membuat saya kembali tersenyum...apa ya??? Mungkin Jalan-jalan dan melihat pemandangan.

5. Saya paling suka warna Hitam...mungkin karena kakak saya pecinta warna hitam, dan dia adalah Role Model bagi saya. Meski saya mencoba untuk menyukai warna lain

6.
Bagi saya pertambahan usia adalah "Kedewasaan" menjadi lebih matang dan bijak serta lebih baik dalam menjalani hidup.

7.
Saya senang membaca buku Novel dan Komik, yang akhir-akhir ini belum saya selesaikan adalah Novel Sherlock Holmes. Sedangkan Majalah yang saya sering baca adalah Cita Cinta.

8.
Inspirasi untuk menulis bisa datang dari mana saja, yang saya sendiri rasakan dan alami, atau dari apa yang saya lihat, dengar, dan orang lain yang datang untuk curhat ke saya.

9. Resolusi saya di 2012 : Memiliki pekerjaan Baru dengan Gaji yang lebih Baik, Membeli Motor Baru, Jam tangan belt hitam, Kacamata Baru karena minus saya sepertinya naik lagi, lalu Helm baru, juga Bisa turun berat badan lagi sebanyak 15-20 kg sepertinya cukup, dan tentunya saya menjadi pribadi yang lebih baik lagi. Kalau orang tanya menikah....Hmmmm saya hampir tak pasang target lagi. Walau saya ada pemikiran tentang ini. 
Yang pasti saya suka tanggal-tanggal ini menjadi tanggal pernikahan saya : 9-9-12 dan 10-11-12,  tentunya hanya karena saya suka tanggalnya bukan faktor angka bagus dan sebagainya.

10. Definisi Jomblo bagi saya adalah kebebasan dalam menjalani hidup, kebebasan dalam memilih teman dan jalan dengan siapapun serta kapanpun without feeling inside. Juga kesepian yang kadang menghampiri sebagai side effect ketika lingkungan ternyata sedang sibuk dengan pasangannya atau aktivitasnya masing-masing.

11. Saya suka semua jenis makanan baik Lokal maupun Interlokal. Lidah saya memang campuran dari Kedua orangtua dari suku yang berbeda. Maka dari itu saya terbuka pada "taste"  di luar rasa masakan keluarga saya.


Pertanyaan untuk korban kutukan selanjutnya :
1. Apa makna teman bagi kamu?
2. Bagaimana cara kamu menghadapi teman yang sukar diajak kompromi?
3. Apa Buku favoritmu?
4. Apa yang membuat kamu mencintai orang yang kamu sayangi saat ini (atau sebelumnya
)?
5. Aktivitas di waktu luang apa yang paling kamu sukai? mengapa ?
6. Apa makna "Pasangan Hidup" bagi kamu?
7. Makanan apa yang paling kamu sukai ?
8. Darimana kalian mendapatkan inspirasi untuk menulis?
9. Apa salah satu resolusi kamu di tahun 2012?
10. Apa definisi Hidup buat kamu?
11. Jika kamu bisa memilih, kehidupan seperti apa yang kamu inginkan ?

Dan inilah mereka-mereka yang berhak menerima kutukan saya.
1. Teguh Puja
2. Indah Falentina
3. Anshari Naussea Pinisi
4. Suami Ina
5. Petronella Law
6. Preman Kalem
7. Pahlawan Bertopeng
8. Anie Oktarini
9. Valentina Ubasisa
10.Intan Khuratul Aini Rasyid

Tidak ada komentar:

Posting Komentar